Selasa, 17 Juli 2012

Tool hacking lengkap dengan Backtrack

Jika ditanya, tool hacking apa yang paling lengkap? maka jawabanya langsung dan tegas "Backtrack". Backtrackadalah salah satu distro linux yang dibuat khusus untuk mengetahui dan menembus keamanan sebuah sistem. Backtrack dapat diinstal di komputer atau cukup dijalankan melalui Live CD.

Backtrack final diluncurkan pertama kali pada tanggal 26 Mei 2006 oleh Mati Aharoni dan Max Moser. Versi terbaru dari Backtrack telah mencapai versi 4. Terdapat banyak perubahan pada versi terbaru ini, jika sebelumnya Backtrack dibuat berbasis Slackware, maka versi 4 terbaru ini berbasis Debian.



Backtrack dilengkapi lebih dari 300 tools hacking dan keamanan populer. Ini merupakan jumlah yang sangat besar untuk koleksi tools keamanan. Backtrack juga menjadi tools paling populer untuk mengetahui keamanan jaringan.

Berikut beberapa tools dan fitur security populer yang ada di dalam Backtrack:

1. Metasploit
2. RFMON Injection
3. Kismet
4. Auto-scan Network
5. nMap
6. Ettercap
7. Wireshark/Ethereal
dan lain-lain, lihat lengkapnya di situs resmi Backtrack

Download Backtrack:
Melalui Situs Resmi
Melalui Softpedia
Mirror Server Indonesia 

Senin, 16 Juli 2012

Langkah singkat mempercepat waktu booting komputer


Masalah klise dan klasik yang menghantui setiap komputer adalah waktu booting komputer. Dapat kita rasakan sendiri rasanya komputer kita makin lama saja bootingnya (padahal ini hanya perasaan kamu saja)..he..he.

Namun demikian jika memang komputer kamu terasa makin berat aja, tips lama ini tak salah untuk dicobakan. 

Clue-nya simple saja, sebenarnya setiap kali kita menginstalkan sebuah program di komputer, secara tidak langsung program akan menambahkan sebuah add-on yang dinamakan "crapware", baik tersimpan di service maupun di start-up. 

Beberapa contoh software maupun driver yang biasa menambahkan crapware diantaranya adalah: Winamp, Adobe, Microsoft Office, Yahoo Messenger, beberapa driver printer (terutama HP), dan banyak lagi.

Meskipun begitu ada beberapa crapware yang memang penting dan harus di load saat komputer booting. Misalnya file system di windows dan anti virus. Jadi intinya kita juga harus selektif dalam menghapus program crapware di service maupaun Start-up.

Marilah kita cobakan langkah simple berikut untuk mendeteksi dan menghapus crapware yang tidak diperlukan.

Pertama, buka Run di Start Menu kemudian ketikan MSCONFIG dan tekan Enter.
Klik tab Service, kemudian beri centang "Hide all microsoft service". Perhatikan anti virus yang anda gunakan. Selanjutnya hilangkan seluruh centang yang ada selain anti virus yang sedang berjalan.

Kemudian klik tab Startup. Sama seperti pada service tadi, matikan seluruh Startup yang ada kecuali untuk file system windows dan anti virus. Atau jika kamu menggunakan visual theme misalnya Vista Transformation, Vista inspirat, flykit osx, Windows blind atau Style XP, startupnya sebaiknya diaktifkan.  

Untuk menandai file system atau bukan, coba perhatikan bagian command. Jika berada pada directory C:\Windows\System 32, maka itu adalah file system dan jangan dimatikan.  

Sudah selesai, coba lihat hasilnya!, Klik Apply kemudian OK maka komputer akan restart. Coba bandingkan waktu booting sebelum dan sesudah kamu cobakan tips ini. Gimana? lumayan cepatkan....Selamat mencoba.

Modifikasi template Friendster dengan CSS generator


Sekali lagi gw nulis postingan ini karena masukan dari luar. Terutama buat FS Holix yang tiap hari harus update FS. hi...hi, tanya kenapa....?

Friendster seperti kita ketahui adalah sebuah social networking yang paling populer di Asia tenggara salah satunya di Indonesia. Lihat artikel ini kalo tidak percaya. Saking nge-hebohnya nih situs, hampir setiap orang yang kunjungan ke warnet mesti login ke halaman depan situs ini. Wew....gue Ga tuh!

Yup...salah satu yang paling digemari di FS adalah mengubah-ubah template/tampilan standar yang ada. Ada beberapa mode pengubahan yang biasa dilakukan. Pertama model template standar bawaan firendster itu sendiri. Ini biasa dipakai oleh pengguna friendster tahap awal (newbie).

Pada tingkat menengah, pengguna mulai mengenal situs-situs penyedia template yang lebih menarik, misalnya yang paling populer adalah http://www.friendster-layouts.com. Situs ini menyediakan variasi template yang lebih lengkap tergantung selera dan hobi kita. Biasanya yang lebih ditonjolkan dari template yang disediakan adalah pilihan warna, latar background, dan frame serta kursor. Untuk menggunakan template ini cukup dengan mengcopy code-paste yang ada kemudian letakan di dalam media box.

Kesan pertama bagi pengguna awal..."keren sih bisa gonta-ganti background", namun ini juga masih ada beberapa kelemahan, beberapa diantaranya adalah tampilanya masih dengan format standar dan Iklan masih ditayangkan.

Alternatif kedua adalah dengan menggunakan CSS Generator. Untuk pilihan kedua ini tamplate tidak lagi disuguhi iklan seperti pada template standar. Variasi-variasi yang diberikan juga lebih kompleks. Latar background menjadi lebih hidup, yang pasti tampilan fs kamu jadi lebih fresh. Beberapa situs penyedia template dengan format CSS Generator diantaranya adalah :

layouts.friendsterjam.com
friendsterjs.sitebooth.com
friendstermagic.net
friendster-tweakers.com
friendstercoders.com
friendstertool.com

Untuk menggunakan CSS Generator, caranya pertama masuk ke situs penyedia CSS Generator. misalnya layouts.friendsterjam.com. Kemudian pilih salah satu template pada kategori Advanced CSS Generator. Setelah dipilih klik tombol Generate, maka akan ditampilkan sebuah code. Copy-paste code tersebut kemudian pindahkan ke More About Me atau Who want to meet.
Coba Save friendster kamu, kemudian lihat hasilnya. Kerenkan.....! he..he.

Untuk melihat contoh penggunaan CSS Generator dapat kamu lihat Friendster gw ini.
Biasanya dari hasil generate code CSS tersebut setelah dicopy dan ditampilkan, akan terlihat banner situs penyedia css generator tersebut. Saya rasakan lumayan mengganggu sih, untuk menghilangkanya, hapus code yang saya tandai di bawah ini pada code yang telah kamu pastekan tadi. 


Selamat Mencoba....!

Mempercepat browser mozilla di notebook


Mozilla Firefox adalah sebuah web browser yang paling populer, tercepat dan paling banyak penggunanya untuk saat ini. Mozilla yang telah memasuki versi 3.0 ini juga memiliki berbagai add-ons dan plug-ins yang sangat lengkap. Itulah alasan mengapa banyak orang beralih menggunakan browser yang satu ini.

Tidak sampai di situ saja, para developer mozilla juga memberi kebebasan kepada user untuk mengkonfigurasi engine mozilla sedemikian rupa sesuai dengan keinginan. Hebat bukan!, nah untuk toturial kali ini saya akan memberikan sedikit bocoran cara mengkonfogurasi file config mozilla sehingga dapat meningkatkan kecepatanya, khususnya bagi para pengguna notebook. Karena seperti yang kita ketahui, pengguna notebook hanya disupport batere sehingga kecepatan merupakan segalanya

  • Langkah pertama buka browser mozilla kamu. Kemudian pada address bar ketik about:config
  • Selanjutnya akan muncul halaman config. Di sini kita bebas melakukan konfigurasi. Tapi ingat!, jangan asal konfigurasi ya..!. Pada bagian menu bar akan muncul kotak dialog Filter:, bagian inilah yang nantinya digunakan untuk mencari dan mengetikan command.
  • Pada kotak Filter: ketik network.http.pipelining kemudian ganti value menjaditrue (double klik untuk mengganti false menjadi true atau sebaliknya). Lakukan hal yang sama dengan network.http.proxy.pipelining ganti value dengan true.
  • Selanjutnya ketik network.http.proxy.pipelining kemudian ganti value menjadi15.
  • Terakhir, klik kanan pada halaman config kemudian pilih New - Integer. Buat nama string baru dengan nglayout.initialpaint.delay selanjutnya beri value menjadi 0.

Restart browser mozilla kamu kemudian bandingkan dan rasakan perbedaan kecepatan dari sebelumnya. Selamat mencoba...

Modifikasi properties My Computer


Tip-trik kali ini kupersembahkan kepada cintaku milie yang kemaren kesem-sem abiz. Mukanya jadi memerah kalau malu..he..he. Okay... Bagi kamu yang sudah bosan dengan tampilan Properties My Computer, saatnya kamu tweek tampilanya sampai aneh sekaligus mantap. Sudah siap, yuk berangkat...


Pertama download terlebih dahulu tool pendukungnya, Resource hacker dan Replacer di bawah ini :
Download Reshacker
Download Replacer

Kemudian download juga file sysdm.cpl contoh file gambar Bipmap yang nantinya akan memodifikasi tampilan My Computer Properties.

Downlaod File sysdm.cpl dan Bipmap



Langkah pertama siapkan file gambar bitmap, boleh gambar apa saja; pacar, sahabat, kamu sendiri, atau blank yang penting jenis filenya bitmap (*.bmp). Pastikan ukuran gambar tersebut 160 x 340 pixel.

Jika sudah, ekstrak file Reshacker dan Replacer yang telah di download. Kemudian jalankan file Reshacker.exe

Buka file sysdm.cpl melalui menu file - open. Klik pada Bitmap - 6 - 1033. Selanjutnya klik Action - Replace bitmap. Kemudian klik open file with new bitmap, cari lokasi file gambar yang telah dibuat tadi kemudian klik Replace. Jangan lupa Save file sysdm.cpl yang telah dimodifikasi tersebut.

Terakhir dengan menggunakan Replacer.cmd, ganti file sysdm.cpl yang ada di direktori C:\Windows/System32/sysdm.cpl dengan fila modifikasi yang telah kamu buat. Caranya dengan drag file asli ke command dilanjutkan dengan drag file modifikasi.

Selamat mencoba dan jangan lupa pamerkan hasilnya pada orang yang kamu cintai.

Happy Tweeking!

Skin windows 7 dengan Seven Skin Pack 2.0 Ultimate


Windows 7 merupakan versi terbaru sistem operasi buatan perusahaan Microsoft yang akan menggantikan Windows Vista. Seperti Windows Vista, sesaat setelah windows vista di publikasikan keluar juga thema windows vista yang dapat digunakan di windows XP, Misalnya Vista Inspirat atau Vista Transformation Pack. Begitu juga ketika Windows 7 dikeluarkan, muncul sebuah software yang dapat menyulap tampilan windows XP seperti windows 7. Namanya Seven Skin Pack 2.0 Ultimate.





Seven Skin Pack 2.0 Ultimate dapat mengubah thema bawaan windows XP menyerupai thema windows 7. Sangat menarik dicoba karena Thema windows 7 memang menawan. Fitur Aeroglass yang ada pada windows vista masih dipertahankan. Ada beberapa fitur baru yang menarik, seperti pada Taskbar yang dibuat biru transparan, juga pada wallpaper, logon, screensever, icon, menu dan lain-lain.

Download Seven Skin Pack 2.0 Ultimate

Menambah gambar background di Opera speed dial


Opera 10 Turbo adalah web browser dengan interface menawan disertai berbagai fasiltas unggulan. Opera turbo adalah teknologi kompresi dan optimalisasi transfer data dalam kondisi jaringan yang kurang stabil. Fitur baru lain yang ditemukan adalah fungsi tabs yang telah disempurnakan, rendering tampilan yang lebih halus dan yang terakhir adalah konfigurasi speed dial.

Pada versi Opera 10 beta, fitur konfigurasi speed dial ini belum ditemukan. Bentuk konfigurasi baru yang menarik menurut saya adalah costumize gambar background pada speed dial. Mau tau caranya, ikuti langkah berikut ini:

1. Buka Opera 10 Turbo. Jika anda belum memilikinya atau hanya memiliki fersi beta atau lama, silakan download Opera 10 Turbo Finalnya disini. Setelah terbuka, coba lihat bagian bawah kanan thumbnail speed dial. Klik tombol Configure Speed Dial.



2. Beri centang enable background image. Kemudian klik Choose untuk memilih gambar background yang akan ditampilkan. Pilih Best Fit untuk mengoptimalkan tampilan gambar. Usahakan gambar background berukuran 1024x800 atau 800x600 piksel.



3. Pada Speed Dial Layout pilih jumlah thumbnail yang anda inginkan. Kemudian klik OK. Perhatikan perubahanya, menarik bukan. Selamat mencoba.


Mempercepat koneksi internet dengan mengganti DNS


Terdapat beragam cara untuk mempercepat koneksi internet. Dalam artikel ini akan saya jelaskan salah satu teknik meningkatkan kecepatan internet dengan mengganti DNS. Domain Name Systems (DNS) adalah sebuah sistem (berupa database server) yang berfungsi mengubah nama domain, misalnya yahoo.com ke bentuk IP Address atau sebaliknya. DNS Server yang berjalan lambat tentu sangat berpengaruh terhadap koneksi internet. Mengapa?


Ilustrasinya seperti ini; ketika kita akan mengakses sebuah situs, misalnya http://idecapung.blogspot.com, langkah pertama tentu saja mengetikan nama domain tersebut bukan? Pada saat kita menekan tombol Enter maka komputer kita akan merequst IP server http://idecapung.blogspot.com. Tugas DNS adalah mengubah alamat domain tersebut menjadi IP Address yang kemudian meneruskan ke proses pencarian. Setelah ketemu, alamat IP server domain tersebut akan ditranslate kembali menjadi alamat http://idecapung.blogspot.com dan ditampilkan di browser.

Panjang bukan? ringkasnya ketika kita mengakses sebuah web, maka data permintaan (request) akan melalui DNS Server sebanyak dua kali.

Apa hubunganya? akses internet tentu membutuhkan ISP (Internet Service Provider), misalnya Telkom Speedy. Secara default pengguna Telkom Speedy akan menggunakan DNS Server yang dimiliki telkom. disini saya tidak mengatakan kalau DNS Server Telkom tidak baik, namun jika ada yang lebih baik dan cepat, mengapa tidak menggunakan itu saja? Jawabanya pasti menggantinya atau mencobanya bukan? Google Public DNS adalah jawabanya.

Google Public DNS adalah global DNS yang disediakan gratis oleh Google sebagai alternatif DNS yang diberikan oleh ISP. Dengan menggunakan Google Public DNS, kita bisa membandingkan kecepatan DNS Server yang dimilki ISP dengan Google.



Bagaimana caranya:
1. Buka Control Panel kemudian pilih Network and Internet Connection - Network Connections.
2. Pilih koneksi yang sedang aktif, kemudian klik kanan dan pilih Properties.
3. Klik Internet Protocol(TCP/IP), kemudian klik Properties
4. Klik Use the following DNS Servers address, kemudian ganti DNS:
Preffered DNS Server: 8.8.8.8
Alternate DNS Server: 8.8.4.4
5. Klik OK

Selamat Mencoba

Memperbaiki partisi dengan partition table doctor 3.5


Komputerku berjalan dengan dua sistem operasi, Windows XP dan Ubuntu 8.04. Dua bulan yang lalu terjadi masalah pada HDku sehingga Ubuntu tidak dapat boot. Terjadi error pada Grub, boot loadernya Ubuntu. Sehingga tidak ada pilihan booting yang muncul cuma pesan error 15. Kutanyakan sana-sini, baik lewat forum, chat, milist atau mbah Google. Hasilnya 0 besar. Sedihnya diriku berpisah dengan linux.


Semangat untuk mengembalikan ubuntu kesayangan berbuah juga. Analisis yang jadi pertimbangan adalah bad sector harus dihapus, MBR dan partisi disusun ulang. Proses pencarian software yang dibutuhkan akhirnya dilakukan. Hasilnya adalahPTDD Partition Table Doctor 3.5.

Dari deskripsi yang disertakan pada situs penyedianya, tool ini mampu menyusun ulang tabel partisi, memperbaiki bad sector dan membuat MBR yang baru. Luar biasa, inilah yang saya cari-cari. Sayangnya software ini bersifat trial alias tidak gratis. Tapi tidak masalah, inilah gunanya tahu teknik pencarian software full version.



Cara klasik pertama menggunakan google ternyata tidak berhasil. Cara keduamenggunakan Astalavista juga tidak menunjukan jalan. Akhirnya cara ketigamemanfaatkan mesin pencari rapidshare sukses. Aku mendapatkan versi fullnya. Bagi yang ingin mencobanya juga, silakan download softwarenya disini.

DOWNLOAD PTDD Partition Table Doctor 3.5 Full

Pertama kali software dijalankan akan melakukan pendeteksian error. Yeskan saja untuk memperbaiki. Langkah selanjutnya adalah melakukan rebuild tabel partisi. Akan ada proses penyusunan partisi ulang (lebih baik backup dahulu data kamu sebelum melakukan ini). Dari hasil rebuild tabel partisi, akan terlihat partisi mana yang bermasalah dan otomatis akan diperbaiki.

Selanjutnya klik Fixboot untuk memperbaiki MBR. Untuk memperbaiki bad sector gunakan menu Surface Test, namum memakan waktu yang cukup lama. Jika sudah jangan lupa Rebuild MBR untuk membuat MBR yang baru. Setelah di save proses akan dilanjutkan saat restart.

Setelah menggunakan fitur-fitur pada sofware ini, aku berhasil menginstal Ubuntu kembali dengan tanpa error tentunya. My Ubuntu is Back.

Selamat Mencoba...

Mengcompile bahasa C untuk membuat virus


Bahasa C banyak digunakan sebagai pustaka untuk berbagai sistem operasi. Seperti juga file-file pustaka sistem operasi, virus juga banyak dibuat menggunakan bahasa C. Berbagai source code virus banyak bertebaran di internet dan umumnya menggunakan bahasa C. Dengan menggunakan tools ini kamu bisa memcompile source code virus (janin virus) menjadi virus yang sebenarnya... ha..ha


A. INSTAL DAN KONFIGURASI 

Nama program yang digunakan adalah Borland C++ compiler. Dapat kamu download programnya disini


Secara default program akan membentuk direktori baru pada C:\Borland\BCC55, biarkan saja selanjutnya adalah menkonfigurasinya.
 

Buka Notepad kemudian pastekan dua baris perintah berikut ini:
-I"c:\Borland\Bcc55\include" 
-L"c:\Borland\Bcc55\lib"
Simpan dengan nama bcc32.cfg Buat kembali file baru di notepad dan pastekan satu baris perintah berikut:
-L"c:\Borland\Bcc55\lib"
Simpan dengan nama ilink32.cfg atau kalau repot download kedua file tersebut disini.
Selanjutnya copykan dua file tersebut (bcc32.cfg dan ilink32.cfg) pada direktoriC:\Borland\BCC55\bin. 

B. LANGKAH MENGCOMPILE
 

Untuk percobaan coba download SOURCE KODE VIRUS ini. Setelah di ekstrak kamu akan menemukan file bernama Sysres.C. Pastekan file tersebut dalam direktoriC:\Borland\BCC55\bin.
 

Buka command promp atau melalui RUN ketik CMD kemudian enter. Masuk ke direktori C:\Borland\BCC55\bin dengan mengetik kode dibawah ini pada command prompt:
cd C:\Borland/BCC55/bin
Kemudian compile file Sysres.C dengan perintah bcc32 nama_program.c, yaitu :
bcc32 Sysres.C
Jika proses compile berhasil, pesan error tidak akan ditampilkan dan kamu akan menemukan file baru bernama Sysres.EXEJangan mendouble klik Sysres.EXE, saya tidak bertanggung jawab atas kerusakan yang terjadi pada komputer anda. Fungsi lebih detail tentang file Sysres.EXE tersebut akan saya berikan dalam waktu dekat. Terima kasih 

Selamat Mencoba

Memproteksi file EXE dengan password


Perlindungan berlapis adalah pilihan terbaik untuk mengamankan komputer dari serangan tangan-tangan jahil diluar. Pada artikel ini akan saya berikan sebuah tools sederhana yang dapat melindungi program EXE yang umumnya berjalan di sistem operasi windows. Program.exe adalah louncher untuk menjalankan sebuah program yang telah diinstalkan di OS Windows. Misalnya winamp.exe, firefox.exe, thunderbird.exe dll


Tool yang dipakai adalah ExeCrypt. Silakan download programnya disini.

Cara menggunakanya cukup sederhana. Cukup buka Execrypt.exe pada file yang telah di download tadi. Klik ... yang berada di samping kotak untuk mencari program exe. Biasanya program-program letaknya di direktori Program Files.



Setelah dipilih salah satu program exe, masukan sebuah password untuk memproteksi program. Klik Crypt exe untuk mengekskripsi dan memproteksi program yang telah dipilih.



Ketika kita menjalankan program exe yangtelah diproteksi, maka akan ditampilkan jendela protreksi yang mengharuskan memasukan password. Menarik bukan, program-program yang bersifat menyimpan informasi penting seperti mail client, FTP client, password directory, diwajibkan diproteksi untuk melindungi data pribadi.

Selamat Mencoba

7 Software hacking populer digunakan


Setiap tentara memiliki senjata khusus untuk berperang. Begitu juga seorang hacker yang wajib memiliki beragam tools untuk membantu penyerangan. Berbagai tools/software tersebut memang didesain khusus dengan tujuan yang khusus pula. Masing-masing memiliki kelebihan dan kekuranganya. 

 
Ada yang hanya digunakan sebagai pengintai, penganalisis, penjebak, penyerang, pengumpan atau sebagai pelindung. Dari berbagai forum saya mendapatkan 7 tools yang umumnya digunakan oleh sebagai hacker, yaitu:

1. nMap


Mungkin sebagian orang tidak aneh lagi mendengar nama besar nMap. Software ini cukup lama wara-wiri di dunia bawah tanah (red: hacking). nMap atau Nerworking Map banyak digunakan untuk untuk eksplorasi dan analisis kemananan sebuah jaringan. Tools ini didesain mengetahui port-port yang terbuka atau tidak terfilter dengan baik. 
Keunggulan nMap sudah tidak diragukan lagi. Bahkan para administrator jaringan menggunakan software ini untuk mengetahui kemananan jaringannya sendiri. Sesuai namanya, nMap (networking map) akan memetakan berbagai informasi penting dalam jaringan, misalnya informasi host, service, sistem operasi, tipe paket yang dikirim, firewall, dan lain-lain. 
nMap dapat dijalankan pada berbagai sistem operasi. Namun yang lebih penting software ini gratis digunakan. Silakan kunjungi situs resminya disini ataudownload programnya disini.

2. Nessus
Nessus adalah software terpopuler yang banyak digunakan organisasi keamanan jaringan dunia. Sekarang ini Nessus telah digunakan di lebih dari 75.000 organisasi dunia. Tools ini dimanfaatkan untuk mengetahui kelemahan/celah keamanan sebuah jaringan. Meskipun source kode nessus tidak dibagi lagi, namun program ini masih bebas digunakan secara gratis. Sifatnya yang dengan kamampuanya yang handal ini yang membuat Nessus banyak diminati. Hitung-hitung memperoleh keuntungan dengan mengurangi anggaran perusahaan membeli software analisis keamanan. Silakan kunjungi situs resminya disini dan Download programnya disini.

3. Wireshark
Wireshark adalah tools Network Protocol Analyser. Software ini digunakan untuk menganalisa paket yang melalui protokol jaringan. Wireshrark banyak digunakan sebagai sniffer yang dipakai untuk mengambil data yang keluar masuk dalam lalu-lintas jaringan. Data-data penting seperti username dan password adalah incaran target utama dari tools ini. Menarik bukan?
Wireshark dapat berjalan di sistem operasi windows maupun linux. Namun kebanyakan lebih banyak dipakai oleh linux user karena lebih mudah dikonfigurasinya. Silakan kunjungi situs resminya disini dan download softwarenya disini.

4. Cain and Abel
Siapa yang tidak kenal dengan tools yang satu ini. Kemampuanya dalam pencurian username dan password di jaringan  membuat software ini menjadi barang wajib yang terinstal di komputer seorang hacker. 
Berbagai kelebihan Cain and Abel antara lain: Microsoft recovery password, cracking encrypted password, recording voip communication, decoding scrambled passwords, revealing password boxes, uncovering cached passwords dan analyzing routing protocols.
Meskipun tools ini hanya berjalan di sistem operasi windows, namun dengan segala kelebihanya anda bisa mencoba tools ini. Silakan kunjingi situs resminya disini dan download softwarenya.

5. Kismet
Kismet banyak digunakan sebagai wireless detector, sniffer, data capture dan instrusion detection system. Kismet dapat bekerja pada semua jenis kartu wireless yang telah didukung oleh raw monitoring (rfmon) mode. Kismet bekerja pada semua jaringan wireless 802.11b, 802.11a, dan 802.11g. Silakan kunjungi situs resminya disini ataudownload programnya disini.

6. Netstumbler
Tools ini tidak didesain untuk windows, namun masih tetap bisa digunakan di sistem operasi ini, meskipun berbagai fitur dan ketangguhanya lebih optimal jika terpasang di sistem operasi linux. Sama seperti Kismet, Netstumbler banyak digunakan sebagai Wireless network detection, snifffer, capture. Dengan tampilan dan menu yang mudah dipahami, Netstumbler banyak digunakan sebagai tools untuk war driving. Silakang kunjungi situs resminya disini dan download programnya.

7. Superscan
Superscan banyak digunakan sebagai TCP Port Scanner, pinger dan resolver. Superscan adalah tools terpopuler di windows untuk masalah port scanner. Jika anda pemula dan merasa tidak nyaman menggunakan nMap dengan tampilanya yang hanya berupa text, maka Superscan adalah alternatif penggantinya dengan tampilan interface yang mudah dipahami. Silakan kunjungi situs resminya disinidan download Programnya disini.

Mempercepat Firefox dengan SpeedyFox


Terdapat beragam cara untuk mempercepat browser mozilla firefox. Salah satunya adalah menggunakan tools atau software khusus.SpeedyFox merupakan salah satu software yang saya rekomendasikan untuk mempercepat Firefox anda. Sistem pada firefox menggunakan database SQL Lite untuk menyimpan berbagai data penting dan profil. SpeedyFox berfungsi merampingkan database yang tersimpan tersebut. Cukup masuk akal; database kecil = kecepatan bertambah.




Interface dan cara penggunaanya Speedy Fox sangat mudah. Berikut langkah-langkahnya: 
1. Download SpeedyFox terbaru disini.
 
2. Tutup mozilla firefox jika masih dalam kondisi terbuka.
 
3. Pilih profil yang akan digunakan, atau lewatkan saja kerena akan dipilih otomatis secara default.
 4. Klik Speed Up My Firefox kemudian buka kembali mozilla firefox anda. 

Selamat mencoba

Memperbaiki regedit, cmd, task manager dan system restore


Serangan virus yang masuk dalam system komputer dapat mengakibatkan banyak hal. Selain merusak atau menghapus data, virus juga mematikan beberapa fungsi khusus seperti regedit, msconfig, command prompt, task manager dan system restore. Mengapa fungsi mereka dimatikan, karena dengan adanya fitur tersebut dapat membahayakan perjalanan virus. 


Jika fungsi-fungsi di atas telah dimatikan oleh virus, untuk mengembalikanya kembali membutuhkan langkah yang cukup rumit. Bahkan beberapa admin dan teknisi sering melakukan proses instal ulang system jika mengalami hal tersebut.
 


Re-Enable adalah sebuah tools/software protabel yang dapat melakukan perbaikan regedit, cmd, run, task manager, folder option dan system restore dengan sangat mudah. Anda tidak perlu lagi harus mengutak-atik registry atau menginstal ulang sistem operasi. Cukup buka Re-Enable kemudian klik enable. Maka fungsi-fungsi yang awalnya tidak berjalan, dapat berjalan kembali dengan cepat.
 

Download Re-Enable 1.0 Portable

Hack download banyak file dari rapidshare


Rapidshare sebagai file hosting populer, menjadi gudang file yang paling banyak diburu pencari file.Rapidshare memiliki koleksi software, games, movie, template, mp3 yang paling lengkap. Masalah yang timbul ketika mendownload dari Rapidhsareadalah adanya proteksi time limit dan tidak bisa mendownlaod file sekaligus, kucuali kita memiliki account premium. Namun hal ini tidak menjadi masalah lagi sekarang.


Terdapat sebuah tool bernama Cryptload. Software ini mampu mendowload beberapa file sekaligus dari One-Click-Hoster seperti Rapidshare tanpa harus mengikuti prosedur download dari rapidshare yang mengharuskan mendownload file satu-satu.



Hanya dengan menambahkan link download dari rapidshare yang anda temukan, maka Cryptload dengan cerdas mampu melakukan prosedur download dari rapidshare secara manual. Jadi anda bisa mendownload banyak file sekaligus kemudian menunggu hingga semua file terdownload dengan sendirinya. Menarik sekali bukan. Tools ini juga mampu melakukan resume jika terjadi error atau putusnya koneksi jaringan. 

DOWNLOAD CRYPTLOAD DISINI.

Mencari dan mendownload MP3 gratis dan legal


Super MP3 Download adalah sebuah software gratis untuk mencari dan mendownload koleksi MP3. Program ini dapat melakukan download dengan kecepatan cukup tinggi dari berbagai jaringan penyedia MP3 secara online. Yang menarik Super MP3 download menyediakan ribuan koleksi MP3 secara ilegal. Selain itu program ini juga menyediakan fasilitas "listen before download", yaitu mendengarkan lagu pilihan terlebih dahulu, baru kemudian di download.


super mp3 download

Berikut fitur-fitur Super MP3 Download:
- Tidak memiliki batasan jumlah file yang di download
- Teknologi pencarian secara detail berdasarkan judul, artis, album atau jenis musik - Mendownload beberapa file sekaligus
- Hasil pencarian lebih cepat dan lengkap
- Download dengan kecepatan tinggi
- Update 100 tangga lagu terpopuler di dunia

DOWNLOAD SUPER MP3

Tips download rapidshare tanpa limited dan account premium


Rapidshare adalah file hosting populer yang memiliki database file terlengkap. Kelemahan mendownload file secara normal di rapidhsare diantaranya: adanya waktu tunggu, tidak bisa mendownload dua atau lebih file sekaligus dan memiliki batasan waktu untuk file berukuran besar. Pada artikel sebelumnya saya telah memberikan download beberapa file sekaligus dari rapidshare menggunakan software Cryptload, baca artikelnya disini. Pada artikel ini saya berikan teknik download dari rapidshare tak terbatas meskipun tidak memiliki account premium.


Tool favorit yang saya gunakan adalah RapidIt

1. Buka situs rapidit disini. Scrol ke bawah kamu akan menemukan kotak link download rapidshare dan beberapa file hosting populer lainya. Pastekan link download rapidshare dalam kotak tersebut kemudian klik Download.



2. Tunggu proses loading hingga nanti keluar tulisan Begin Your Download. Klik tulisan tersebut dan tunggu hingga konfirmasi penyimpanan file.


Untuk mendownload file kedua, masuk ke halaman depan Rapidit. Ulangi langkah-langkah di atas, maka anda dapat mendownload beberapa file sekaligus tanpa batasan waktu maupun bandwidth.

Selamat Mencoba

Mengcopy file damaged tanpa error


File yang tersimpan dalam CD tergores atau Harddisk badsector sangat sulit untuk dicopy secara sempurna. Jika hanya mengandalkan proses copy normal jangan harap hasilnya akan 100% tercopy. Untuk mengatasi masalah tersebut, anda bisa menggunakan sebuah tools berukuran sangat kecil, yaitu Roadkil's Unstoppable Copier.


Hasil percobaan yang telah saya lakukan pada software ini cukup memberikan hasil yang memuaskan. Saya coba mengcopy data dari sebuah CD yang tergores, hasilnya data yang pada proses copy normal tidak tercopy dengan program ini dapat tercopy dengan sempurna meskipun memakan waktu cukup lama. Jadi anda bisa menunggu proses copy sambil menonton TV atau tinggalkan saja. Tunggu 2 - 3 jam maka file tersebut telah selesai tersalin dengan sempurna.



DOWNLOAD 
Roadkil's Unstoppable Copier

Selamat Mencoba.

Download Video Youtube 500% lebih cepat


Tomato Youtube Video Downloader adalah sebuah tools yang berjalan di sistem operasi windows yang dapat melakukan download video dari Youtube 500% lebih cepat. Selain itu Tomato Youtube Video Download dapat langsung mengubah format video yang didownload dalam format populer seperti MP4, 3GP, 3G2, AVI, WMV, VOB, MPEG1, MPEG2, MP3, ringtone dan berbagai format multimedia populer lainya.



Penggunaan program ini cukup sederhana, tinggal drag dan drop link download youtube kemudian klik tombol download. Dari percobaan yang saya lakukan untuk mendownload trailer file terbaru 1012 berdurasi 3 menit, proses download tidak lebih dari 1 menit. Padahal file berukuran cukup besar yakni 6 MB. Sebuah tool yang sangat keren menurut saya. Dengan tools ini, anda dapat mengoleksi ratusan video menarik dari youtube seperti memindahkan file dari komputer ke komputer. 

DOWNLOAD TOMATO YOUTUBE VIDEO DOWNLOADER


Selamat mencoba

Mempercepat kinerja PC 300% lebih cepat


Speed It Up adalah sebuah program gratis yang didesain untuk meningkatkan kecepatan komputer (PC). Teknik yang dilakukan adalah dengan melakukan optimalisasi cache, memory, registry dan otomatisasi settingan pada komputer untuk mempercepat kinerja PC. Speeditup adalah solusi bagi pemilik komputer yang masih awam dalam meningkatkan kecepatan komputernya. Program ini dibuat dengan interface dan cara penggunaan yang sangat sederhana, sehingga dapat digunakan dengan mudah.


Speed It Up bekerja dengan melakukan optimalisasi harddisk dalam mengakses dan mengeksekusi data sehingga proses kerja komputer dapat meningkat drastis hingga 300%. Selain itu Speed It Up juga melakukan optimalisasi pada memory. Speed It Up akan menghapus automatic recovery yang biasa dilakukan program di komputer yang banyak menguras kapasitas memory.


DOWNLOAD SPEEDITUP

Memperbaiki masalah windows XP dengan 1x click


Terdapat beragam tool untuk memperbaiki permasalahan pada Windows XP. Namun kebanyakan tool tersebut hanya dapat mengatasi satu atau dua masalah yang ada, misalnya mengembalikan Task Manager saja atau Registry editor saja. Masalah tersebut timbul karena serangan virus. Biasanya setelah virus dihilangkan masalah tersebut tetap ada, oleh karena itu dibutuhkan tool untuk memperbaikinya.


XP Quick Fix 1.0 adalah tool yang didesain untuk memperbaiki beragam permasalahan yang sering ditemukan pada Windows XP setelah setelah virus menyerang komputer. XP Quick Fix berjalan secara portabel sehingga tidak perlu proses instalasi untuk menggunakanya. Anda cukup langsung menjalankan program kecil ini kemudian klik salah satu permasalahan yang anda temukan di komputer anda.



Selamat Mencoba

DOWNLOAD XP Quick Fix

Tools Hacking terbaik

Tools hacking seperti sebuah senjata bagi seorang hacker. Tools hacking akan berfungsi sebagai alat untuk membunuh lawan dengan cara lebih mudah. Pada artikel sebelumnya, saya telah memberikan koleksi Ebook hacking terbaik. Jika ebook adalah pedomanya, maka tools hacking adalah senjatanya. Keduanya sangat berguna untuk proses perburuan mangsa.




Berikut isi koleksi top 10 vital hacking software and tools:
- Cain and Abel (sniffer)
- John the Ripper (brootforce)
- NetStumbler (Wifi breaker)
- Nmap (Network scanner)
- Putty (Telnet)
- SuperScan (Scanner & pinger)
- Hping (Pinger)
- Lcp (brute force password)
- Nikto (scanner broken web server)
- Kismet (sniffer wireless network 802.11)

DOWNLOAD
Top 10 Vital Hacking Software and Tools

5 Program maintenance PC gratis terbaik

Program maintenance atau perawatan PC dibutuhkan untuk menjaga komputer tetap berjalan dengan normal. Sama seperti antivirus yang berfungsi sebagai pelindung keamanan, program maintenance membantu user dalam menyehatkan komputernya kembali setelah digunakan untuk bekerja seharian. Berikut saya bagikan 5 program maintenance gratis yang bisa anda gunakan sebagai tool perawatan berkala.


1. Advanced SystemCare Free

Advanced SystemCare Free adalah program mantenance terbaik dengan 35 juta download yang telah dilakukan semenjak diluncurkan pertama pada tahun 2006. Advanced SystemCare Free bekerja sangat baik hanya dengan menggunakan satu tombol CARE, maka pekerjaan maintenance seperti protect, repair, clean dan optimize bisa dilakukan sekaligus.
Advanced SystemCare Free dipastikan bebas adware, spyware atau virus dengan interface dan cara penggunaan yang mucah. Sebuah program maintenance gratis yang patut dimiliki untuk mengoptimalisasi kemampuan PC.
Download Advanced System Care

2. Glary Utilities 


Glary Utilities adalah utilitas yang dapat difungsikan untuk membersihkan registry dan disk, proteksi privasi, akselesari kemampuan dan beragam tool multifungsi lainya. Glary Utilities juga mampu menghapus registry error yang membandel dibersihkan, merapikan cluster, optimalisasi kecepatan internet, melindungi file berharga dan meningkatkan kemampuan PC.
User interface yang ditampilkan juga mudah, tombol-tombol beserta fungsinya dijelaskan secara detail. Glary Utilities dibagi menjadi dua, navice untuk versi gratis dan profesioanal untuk yang berbayar. Perbedaanya hanya terletak pada kelengkapan fitur maintenance yang ditawarkan.
Download Glary Utilities 

3. CCleaner

CCleaner adalah utilities dengan kemampuan dan kecepatan menawan. Dengan lebih dari 350 juta download, CCleaner dinobatkan sebagai free utilities terfavorit pilihan pengguna komputer.
CCleaner mampu membersihkan file system yang tidak terpakai di komputer, membersihkan hardisk, registry, pengaturan startup program dan uninstal program. Selain itu CCleaner dapat membersihkan sisa-sisa history dan cache setelah berselancar di internet.
Download CCleaner

4. Ashampoo WinOptimizer

Ashampoo WinOptimizer adalah salah satu tool optimisasi komputer dengan interface sederhana dan mudah digunakan. Ashampoo WinOptimizer difungsikan untuk menjaga komputer tetap berjalan cepat dan ringan selayak komputer pertama kali diinstal.
Download Ashampoo WinOptimizer

5. Comodo System Cleaner

Comodo System Cleaner adalah toolkit yang dapat mengoptimalkan komputer lebih cepat, lebih efisien dan lebih terlindungi. Dilengkapi dengan fasilitas diagnosis yang mampu menemukan masalah di komputer secara otomatis.
Comodo System Cleaner menyertakan bebarapa fitur maintenance windows seperti registry cleaner, disk cleaner, optimize system performance, dan monitoring process. Comodo System Cleaner tersedia untuk beragam sistem oprerasi windows, baik yang 32 maupun 64.
Download Comodo System Cleaner